Resep Sate Ayam Manis. Bumbunya Ditambah Madu, Hmm Jadi Makin Enak Gaees!
Malam gaesss 💖
Uda lama gak bikin sate kokok 🐓
Ini dibumbu olesannya aku tambahin madu, hhhmmm jadi makin enakkkk gaesss 😋😋 bumbunya uda meresep donk, uda dimarinasi semaleman dikulkas 😀
SATE AYAM MANIS
Bahan :
- 1 Kg Dada ayam, iris panjang
Bumbu halus :
- 10 bh Bawang merah
- 8 siung Bawang putih
- Sejempol Lengkuas
- 1 sdm Ketumbar biji
- 3 btr Kemiri
- 2 sdm Gula merah iris
- 1 - 1 1/2 sdm Kaldu jamur
- 4 sdm Gula pasir
- 1/2 sdt Merica bubuk
- Kecap manis (saya 8 sdm) atau sesuai selera aja
Bahan olesan :
- Margarin, kecap manis dan madu (campur jadi satu)
Cara membuat :
1. Haluskan bahan bumbu (bamer, baput, lengkuas, ketumbar, kemiri).
2. Campur bumbu halus ke irisan ayam tambahkan gula merah, kaldu jamur, gula pasir, merica dan kecap, aduk sampai rata dan biarkan meresap minimal 15 menit atau bole didiamkan semalaman dikulkas biar tambah meresap bumbunya (jadi bikinnya dari malem besok baru ditusuk2 dan bakar).
3. Cuci dulu lidi sate, tusuk daging ayam dengan tusuk sate, lalu bakar sambil dioles2 dengan bahan olesan dan bolak balik satenya, sampai matangnya merata (jaga kalo bisa bakarnya jangan sampai ada yg hangus2 biar enak makannya).